PENJELASAN JOB & SKILL LV 30-40 BANGSA ACCRETIA – RF ONLINE

ACCRETIA EMPIRE – COME TO ME AND FEEL MY STRENGTH adalah suatu bangsa dengan penampilan seperti robot. Mereka bangsa yang kuat dengan senjata raksasa andalan yang mereka ciptakan sendiri untuk menguasai alam semesta. Selain memiliki senjata yang canggih, mereka juga dikenal dengan armor pendukung yang kuat.


WARRIOR

LV 30 CLASS SKILLS

Destroyer
Destroyer dilengkapi dengan mekanik penghancur, mereka menggunakan semua senjata jarak dekat.

Mangle: Skill yang mengkomsumsi SP dapat menyerang dengan 4 serangan kombo hit berturut-turut.

Shield Battery: Skill buff yang dapat meningkatkan regenerasi HP/FP/SP dsecara periodik selama bergerak.

Gladius
Gadlius memiliki kemampuan bertahan yang besar, dengan menggunakan senjata 1 tangan dan perisai.

Mega Shield: Skill buff yang dapat meningkatkan kemampuan pertahanan dan beberapa persentase tingkat block.

Rapid Logic: Skill buff yang dapat menambah kecepatan serangan jarak dekat.

Irritate: Skill yang digunakan untuk memprovokasi monster untuk menyerang pengguna.

WARRIOR

LV 40 CLASS SKILLS

Punisher
Punisher memiliki keterampilan yang dapat menyerang musuh pada titik lemahnya. Kemampuan yang dimiliki seperti mengikat kaki musuh dan memberikan debuff yang dapat mengurangi regenerasi HP musuh.

Rage Slice: Skill debuff yang dapat memberikan efek mengurangi regenerasi HP musuh.

Magnetic Web: Skill yang mengikat pergerakan musuh sehingga tidak dapat bergerak.

Magnetic Arm: Skill yang dapat meningkatkan kemampuan serangan attack dan akurasi.

Assaulter
Assaulter memiliki kemampuan yang balance dari segi serangan dan pertahanan.

Capacity Engine: Skill buff yang dapat meningkatkan serangan pada pengguna.

Limit Gage: Skill yang meningkatkan kemampuan pertahanan dengan cara menambah Defense Gauge.

Merchenary
Merchen memiliki tingkat block rate dan defense yang besar. Selain itu juga memiliki tingkat pertahanan diri (survival) yang terkuat selama pertarungan di RF Online.

Powerful Element: Skill buff yang dapat meningkatkan ketahanan/resist pada semua element.

Excel Charger: Skill buff yang dapat meningkatkan recovery HP pengguna.

Cry: Skill yang dapat memprovokasi monster dalam area yang luas sehingga monster yang terkena menyerang pengguna.


RANGER

LV 30 CLASS SKILLS

Gunner
Gunner merupakan pasukan ranger utama di bangsa Accretia. Mereka memfokuskan pada senjata khusus yaitu Launcher dan Siege Kit.

Flash Bang: Skill yang digunakan untuk menghalangi pandangan monster sehingga mengagalkan serangan monster.

Aiming Launcher: Skill serangan dari senjata Launcher yang dapat menyerang dengan posisi berdiri tanpa harus menggunakan Siege Kit.

Compound Siege: Skill serangan area yang sangat kuat dari senjata Launcher yang mengharuskan pengguna menggunakan Siege Kit. (Tidak bisa digunakan dengan Siege Kit lv 40)

Scouter
Scouter adalah pasukan pengintai bangsa Accretia yang digunakan untuk menyiapkan perangkap. Kemampuan yang dimiliki adalah menginstall perangkap dan menguninstall perangkap musuh.

Invisible: Skill yang dapat membuat pengguna tidak terlihat dalam beberapa waktu.

Set Trap: Skill pasif yang dapat digunakan untuk membuat trap/perangkap.

Find Trap: Skill yang dapat membantu melihat trap/perangkap musuh.

RANGER

LV 40 CLASS SKILLS

Striker
Striker memiliki serangan terbesar yang ada di RF Online, tidak heran mereka mampu menyerang pada jarak jauh maupun jarak dekat. Mereka menyempurnakan kekuatan Launcher dengan Siege kit yang telah diupgrade.

Dread Fire: Skill yang menggunakan launcher dengan menembakan tembakan satu arah menuju musuh.

Siege Mastery: Skill buff yang dapat meningkatkan kemampuan serangan senjata Launcher pengguna.

Doom Blast: Skill yang menyerang dengan serangan berturut-turut. Skill ini hanya dapat digunakan dalam posisi Siege Kit (Siege kit lv 40 atau ke atas)

Dementer
Dementer profesi yang mendukung untuk sekutu Accretia. Mereka melayani Kekaisaran Accretia dengan tidak takut mengorbankan diri mereka sendiri. (Biasa digunakan sebagai job Taxi di RF Online).

Self Destruct: Skill yang dapat meledakkan diri sendiri, besar damage yang dihasilkan tergantung dari senjata yang dipakai oleh pengguna.

Dread Mind: Skill yang mengontrol pikiran musuh dan memberikan ketakutan dengan cara mengurangi maximum FP musuh dan membuat 2x penggunaan FP.

Gate Capsule: Skill yang dapat menteleportasi semua anggota party ke bind lokasi pengguna.

Phantom Shadow
Phantom Shadow tidak dirancang untuk melawan langsung dengan musuh, melainkan melawan secara diam-diam dengan menggunakan trap/perangkat.

Illusion Attack: Skill yang menyerang dengan bersembunyi dan melakukan serangan cepat ke titik vital musuh. (Hanya bisa digunakan pada senjata throwing/pisau lempar).

Trap Box: Skill pasif yang berguna untuk membawa lebih banyak trap/perangkap.


SPECIALIST

LV 30 CLASS SKILLS

Engineer
Engineer adalah profesi perajin yang menjadi pemasok Armor, Senjata, Perisai dll di Bellato. Karena kemampuan yang dimiliki, mereka cepat untuk mendapatkan uang.

Set Guard Tower: Skill pasif yang memiliki kemampuan untuk memasang Tower.

SPECIALIST

LV 40 CLASS SKILLS

Scientist
Scientist dirancang untuk melakukan dukungan terhadap sekutu bangsa Accretia dalam segi Pertahanan. Berperan sebagai pelindung sekutu bangsa Accretia.

Instant Repair: Skill yang dapat langsung menghidupkan kembali sekutu yang mati.

Gage Recovery: Skill yang dapat memperbaiki armor sekutu dengan cara memulihkan Defense Gauge.

Battle Leader
Kebalikan dengan Scientist, Battle Leader dirancang untuk melakukan dukungan dalam segi penyerangan.

Nimble Joint: Skill yang dapat memberikan efek meningkatkan kecepatan berlari(Skill ini tidak bisa dihilangkan oleh bangsa lain).

Solid Mode: Skill yang membuat pengguna menjadi tidak dapat bergerak, tidak dapat menyerang dan tidak dapat diserang. (Bahkan serangan Nuke pun tidak akan melukai pengguna).

Gauge Break: Skill yang merupakan kebalikan dari Gauge Recovery milik Scientist. Skill yang dapat menurunkan Poin Defense Gauge milik musuh, sehingga musuh lemah terhadap serangan.


Demikian penjelasan skill masing-masing job di bangsa Accretia. maaf bila ada kesalahan data/typo mohon dikoreksi.

1 thought on “PENJELASAN JOB & SKILL LV 30-40 BANGSA ACCRETIA – RF ONLINE

  1. -Great post! It’s wonderful to see a detailed explanation of job and skill levels 30-40 in Banga Accretia. The information provided is very helpful and informative. The blog post provides a clear and detailed understanding of the topic, which is greatly appreciated. Thank you for sharing your knowledge and expertise with us.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *